Beranda News

Tingkatkan Kepedulian Sesama, Kapolresta Tangerang Kunjungi Kampung Tangguh di Kedaung

TANGERANG,Pelita.co –  Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengajak untuk meningkatkan kepedulian kepada sesama. Menurut dia, salah satu dampak adalah terdampaknya ekonomi masyarakat.

“Kita harus lebih peduli dan meningkatkan kepedulian pada sesama, kepada tetangga,” kata Ade saat mengunjungi Kampung Tangguh Nusantara di Desa Kedung, Kecamatan Gunung Kaler, , Kamis (6/8/2020).

Ade juga meminta status zona hijau di wilayah Kecamatan Gunung Kaler dapat dipertahankan. Ade kemudian mendorong masyarakat untuk menumbuhkan budaya gotong-royong sehingga dapat -sama menghadapi .

Ade mengapresiasi kreativitas warga setempat yang memberdayakan ekonomi kemasyarakatan seperti gerakan cocok tanam dan ternak. Di tempat itu, ujar Ade, sebagian warga membudidayakan aneka sayur-mayur dan ternak berbagai jenis ikan dan unggas.

“Mudah-mudahan gerakan pemanfaatan lahan seperti untuk ternak dan cocok tanam dapat membuat tangguh warga secara ekonomi,” terangnya.

Orang nomor satu di ini juga mengacungkan jempol kepada kreativitas warga yang memodifikasi sepeda motor dengan drum untuk dijadikan alat semprot disinfektan. Dengan alat itu, kata Ade, warga bergerak membuat higienis lingkungan.

“Jangan lupa protokol dan adaptasi kebiasaan baru yakni pakai , jaga jarak, rajin cuci tangan, dan jaga kesehatan dipertahankan,” ujar Ade.

Ade berharap, kebersamaan warga terus dipertahankan. Sehingga dapat bersama melewati pandemi dan dapat meminimalisir dampak negatifnya.

“Mudah-mudahan tetap sehat dan tangguh ekonomi,” pungkas Ade.