BNN Kota Tangerang, Tes Urine Puluhan Pegawai Kecamatan

SMK TI Cendikia Purworejo Idul Fitri 1445 H

TANGERANG, Pelita.co  – Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Tangerang menggelar tes urine terhadap puluhan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan para pegawai lainnya di Kecamatan Larangan, Kota Tangerang, Provinsi Banten, Kamis (14/11/19).

Kepala BNNK Tangerang AKBP Ade Andrian mengatakan, kegiatan yang digelar pihaknya tersebut merupakan salah satu langkah dalam pemberdayaan masyarakat anti narkoba melalui sosialisasi dan tes Urine.

Menurut mantan Kabid Brantas BNNP Banten ini, pemeriksaan Urine yang dilakukan pihaknya mengacu pada  Inpres 6 Tahun 2018 tentang ‘Rencana Aksi Nasional’ seputar Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN).

“Peserta yang di tes Urine ada 53 orang dari seluruh Pegawai dan Tantrib Kecamatan Larangan, Kota Tangerang. Adapun dari hasil pemeriksaan Urine dari seluruh Pegawai dan Trantib, diperoleh hasil Negatif,” ungkapnya

Lebih jauh AKBP Ade Andrian,menghimbau ke publik Kota Tangerang untuk bersama-sama memerangi peredaran gelap narkotika yang pengaruhnya dapat merusak moral generasi bangsa.

“Kepada seluruh ASN Kecamatan dan seluruh elemen warga masyarakat Kota Tangerang, mari bersama-sama kita perangi peredaran gelap narkotika di Kota tercinta ini,” himbaunya.

“Jangan sungkan ataupun takut untuk melaporkan  penyalahgunaan narkotika ke petugas. Kami dari BNNK Tangerang akan menindak tegas, tanpa tebang pilih,” pungkasnya.